Serah Terima Jabatan Komandan Kodim 0625/ Pangandaran dari Letkol Arm Yusup Andrianto,SE Kepada letkol Inf Indra Mardianto Subroto,M.I.P

    Serah Terima Jabatan Komandan Kodim 0625/ Pangandaran dari Letkol Arm Yusup Andrianto,SE Kepada letkol Inf Indra Mardianto Subroto,M.I.P

    PANGANDARAN JAWA BARAT -  Hari Kamis tanggal 21 September 2023, Bertempat di wilayah Kodim 0625/Pangandaran telah dilaksanakan Kegiatan Kunjungan Kerja Danrem 062/TN (Kolonel Inf Asep Sukarna) dalam rangka Upacara Serah Terima Jabatan Komandan Kodim 0625/ Pangandaran dari Letkol Arm Yusup Andrianto, SE Kepada letkol Inf Indra Mardianto Subroto, M.I.P, bertindak selaku penanggung jawab kegiatan Kasdim 0625/Pangandaran (Mayor Czi Budi Arianto).

    Dalam sambutanya, Letkol Arm Yusup Andrianto, SE menyampaikan kesan kesan selama bertugas di Kodim 0625/ Pangandaran.
    “Dalam sebuah perpisahan tentunya ada pesan dan kesan tersendiri bagi saya yang tentunya sangat mengharukan, untuk kesannya yang pasti sangat menyenangkan dari pertama masuk s.d. sekarang, ” katanya.

    “Untuk pesannya sendiri, saya pesan kepada komandan yang baru untuk melanjutkan apa yang sudah terjalin selama ini, ”ujarnya.

    Sementara itu, Letkol Inf Indra Mardianto Subroto, M.I.P, mengucapkan terimasih kepada Bapak Danrem atas kehadirannya dan langsung memperkenalkan diri.

    “Terimakasih pada Bapak Danrem yang telah berkenan mengikuti Sertijab ini dengan khidmat, Ijinkanlah saya memperkenalkan diri dengan istri, lahir dan besar di Cimah, Nama Istri kami Rulli Indriyani asal dari bandung, Jawa Barat. Alhamdulillah kami berdua telah dikaruniai 2 orang anak diantaranya yang pertama berusia 14 tahun dan yang kedua berusia 2 tahun, ” katanya.

    e. Sebelumnya kami berkarir selam 16 Tahun di Kopassus, selanjutnya rindam 13 Kaswari sebagai komandan calon Bintara.

    f. Untuk penugasan di kabupaten pangandaran ini merupakan anugerah dan tantangan bagi kami karena kami berasal dari Jawa Barat sehingga menjadi daya tarik bagi kami untuk berkontribusi.

    “Kami mohon arahan, bimbingan, dukungan dari jajaran kodim sehingga akselarasi dan akselarasi pembangunan dapat segera terealisasi. Saran dan informasi sangat diharapkan bagi saya untuk langkah kita agar kodim 0625 pangandaran dapat sejajar dengan kodim pendahulu. Kami akan lanjutkan dengan apa yg telah dilaksanakan oleh Dandim sebelumnya. Kami akhiri dengan burung dara burung cendrawasih, pantai Kuta pantai Pangandaran, sekian dan terima kasih, ”ujarnya.

    Sementara itu, ditempat yang sama Danrem 062/TN menyampaikan sambutan diawali dengan pantun dan menyampaikan pergantian jabatan merupakan hal yang biasa terjadi di TNI-AD.

    “Saya mulai dengan pantun : anak SD jago gitar, dapat piala dipajang, mohon hadirin siapkan tikar, karena sambutannya cukup panjang. Terkait dengan acara serah terima jabatan ini, merupakan sebuah hal yang biasa dilingkungan angkatan darat. Momen ini sebagai pembinaan karier, sehingga Serah terima jabatan ini harus diterima dengan ikhlas. Prajurit selama kita dipindahkan harus diikuti dan harus siap di tempatkan di seluruh wilayah NKRI, “Jelasnya.

    Danrem 062/TN juga menyampaikan bahwa jabatan ini merupakan sebuah kepercayaan dari pimpinan sehingga harus dipertanggungjawabkan dan semoga menjadi amal ibadah bagi kita semua.

    “Kita sebagai komandan satuan, kita harus ingat 6 aspek Binsar dalam melaksanakan tugas yang diamanahkan. Bagi kang Yusuf Ini merupakan sebuah sejarah karena merupakan Dandim pertama pada satuan Kodim 0625/Pangandaran. Kita harus bangga ditempatkan di tempat yang baru dengan pangkat letnan kolonel, ” katanya.

    Dalam kesempatan itu juga, Danrem 062/TN menyampaikan pesan bapak panglima diantaranya:

    a) Kita harus dekat dengan para tokoh adat, masyarakat, agama dengan menjalankan silaturahmi secara intensif sehingga bila ada hal-hal yang menonjol dalam wilayah dapat segera kita tindak lanjuti

    b) Kita harus dekat dengan insan insan media, sehingga kita membuat media center.

    c) Kita harus tetap memantau situasi kondisi daerah agar segala hal yang terjadi di wilayah dapat di evaluasi dan dilaporkan sebagai bahan pertimbangan.

    “Saya ucapkan selamat kepada kang Indra, semoga tugas yang dilaksanakan dapat sesuai dengan harapan pimpinan, ” katanya.

    Hadir dalam kegiatan tersebut
    a. Kasi intel Korem 062/TN (Letkol Inf Drs Jalaludin Haikal) beserta ibu
    b. Kasiops Korem 062/TN (Letkol Inf Enggar) beserta ibu
    c. Kasipers Korem 062/TN (Mayor Inf Chandra) beserta ibu
    d. Kasilog Korem 062/TN (Letkol Inf Ayuga) beserta ibu
    e. Kasiter Korem 062/TN (Letkol Inf Ahmadi)
    f. Kasiren Korem 062/TN (Letkol Czi Andri Haryanto)
    g. Dandim 0609/Cimahi (Letkol Inf Hary Novana)
    h. Dandim 0610/Sumedang (Letkol Inf Hendrix Fahlevi
    i. Dandim 0611/Garut (Lekol Inf Czi Dhanisworo)
    j. Dandim 0612/Tasikmalaya (Letkol Inf Raden Hendra.S);
    k. Dandim 0613/Ciamis (Letkol Inf Wahyu Alpiyan S.ip.M.I.Pol);
    l. Dandim 0624/Kab Bandung (Letkol Inf Hamzah)
    m. Kapen Korem 062/TN (Kapten Inf Ida Bagus)
    n. Wadandenpom III/II Garut (Mayor Cpm Ridwan, S.H.)
    o. Dandenkesyah Korem 062/TN (Letkol Ckm Suparman)
    p. Dandenbekang Korem 062/TN (Letkol Cba M. Said, S.Sos)
    q. Dandenpal Korem 062/TN (Mayor Cpl Lukman)
    r. Dandenhub Korem 062/TN (Mayor Chb Yohanes Widhi Eko)
    s. Kasdim 0625/Pangandaran (Mayor Czi Budi Arianto)
    t. Ketua Persit Kartika Chandra Kirana Koorcabrem 062 PD III/Siliwangi Ny. Ina Asep Sukarna
    u. Seluruh pengurus Persit Kartika Chandra Kirana Koorcabrem 062 PD III/Siliwangi
    v. Seluruh Persit Kartika Chandra Kirana Cabang XLVIII Kodim 0625/Pangandaran Koorcab Korem 062/TN PD III/Siliwangi.***tim***

    pangandaran jawa barat
    Anton Atong Sugandhi

    Anton Atong Sugandhi

    Artikel Sebelumnya

    KUPA dan PPASP Pangandaran 2023: Peningkatan...

    Artikel Berikutnya

    Pimpinan dan Redaksi Jurnalis Indonesia...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    TV Parlemen Live Streaming
    Polri TV: Transparan - Informatif - Terpercaya
    Bakamla RI Berikan Pertolongan Medis ABK KM Lintas Samudra 2 di Perairan Natuna

    Ikuti Kami